Sabtu, 04 Desember 2010

Bagaimana Membuat Satelit tidak jatuh Saat Mengelilingi BuMi?

Bila mendengar Sistem Komunikasi Satelit, pertanyaan yang pertama muncul
tentu adalah, bagaimana caranya agar suatu satelit dapat berputar pada
orbitnya tanpa jatuh ke bumi.
Bumi dan satelit dapat dianggap sebagai 2 partikel yang saling tarik menarik
satu sama lain, sesuai dengan hukum gaya tarik menarik antara 2 massa yg
besarnya dapat dinyatakan sebagai berikut:
F1 = k m1 m2 / ( R+h )2… …… … ……… … … …… … ……….. IX-1
diman
F1 = gaya tarik menarik
k = konstanta Gauss = 0,01720209895
m1 = massa bumi
m2 = massa satelit
R = radius bumi
h = tinggi satelit dari permukaan bumi

Aga r supaya  satelit dapat berputar  terus pada orbitnya  tanpa jatuh ke bumi, maka harus ada satu gaya lain yang bekerja pada satelit, sehingga terjadi keseimbangan antara gaya tarik menarik F1  dan  gaya tersebut, yakni gaya sentrifugal yang besarnya adalah :
F2 = m2 v2 / ( R+h )

F2 = gaya sentrifugal
m2 = massa satelit
v = kecepatan satelit mengelilingi bumi
R = radius bumi
h = tinggi satelit dari permukaan bumi
Dengan Menyamakan F1=F2 dan memasukan semua variabel yang kita ketahui. Maka kita dapat menentukan tinggi Satelit yang pas dari permukaan bumi..
karena dua gaya yang berkerja sama besar mengakibatkan satelit yang mengelilingi bumi tidak akan jatuh.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar